MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN TINGGI RIAU

Jalan Jend. Sudirman No. 315, Pekanbaru - Riau
Website : https://pt-riau.go.id | email : admin[@]pt-riau.go.id

 

 

Ujian Tertulis Calon Hakim Adhoc Tipikor

on . Posted in Berita

 

Active Image

Pekanbaru, 04 Juli 2013 – Bertempat di ruang sidang atas Pengadilan Tinggi Pekanbaru diselenggarakan Ujian Tertulis sebagai tahapan dalam seleksi Calon Hakim Ad Hoc Tindak Pidana Korupsi (TIPIKOR) Tahap V Tahun 2013. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru, Bapak Dr. Nommy, H.T. Siahaan, SH, MH, dan dihadiri dari Panitia Pusat Mahkamah Agung RI Ibu Mariana Sondang M. Panjaitan, SH, MH., dan Ibu Betri Zawarty, SH, MH. Ujian tertulis diikuti oleh 8 peserta untuk Cakim Ad Hoc TIPIKOR Tingkat Pertama dan 2 peserta untuk Cakim Ad Hoc TIPIKOR Tingkat Banding.

A. Pelamar dengan kode PN (Calon Hakim Ad Hoc TIPIKOR untuk Pengadilan Tingkat Pertama) :
1. Ramzi Durin, SH.,MH. - Nomor Ujian : 031001
2. A. Babun Najib, SH. - Nomor Ujian : 031002
3. Arstani, SH. - Nomor Ujian : 031003
4. Yuherman, SH - Nomor Ujian : 031004
5. Yosi Astuti, SH - Nomor Ujian : 031005

6. Zetta Gultom, SH, MH - Nomor Ujian : 031006

7. Edi Martin, SH - Nomor Ujian : 031007

8. Boy Gunawan, SH - Nomor Ujian : 031008

  

B. Pelamar dengan kode PT (Calon Hakim Ad Hoc TIPIKOR untuk Pengadilan Tingkat Banding) :
1. Evi Elvina Dwita, SH - Nomor Ujian : 032009
2. Bursok Anthony Marion, SE, ME - Nomor Ujian : 032010

Pada ujian ini para peserta diwajibkan melengkapi dan membuat putusan. Hal ini penting mengingat tugas Hakim salah satunya adalah membuat konsep putusan untuk setiap perkara yang ditanganinya.

Ujian tertulis berlangsung dalam 2 (dua) sesi. Sesi pertama adalah Pembuatan Putusan (08.30 – 12.30) dan disesi kedua adalah menjawab soal-soal yang berhubungan dengan tindak pidana korupsi (TIPIKOR).

Kuesioner Kesiapan Perangkat Pendukung SIPP/CTS

on . Posted in Berita

Pekanbaru (03/07/2013), Dalam rangka mengumpulkan data dan informasi mengenai kesiapan perangkat pendukung Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP)/ Case Tracking System (CTS), diminta kepada Pengadilan Negeri sewilayah hukum Pengadilan Tinggi Pekanbaru untuk mengisi Kuesioner Kesiapan Perangkat Pendukung SIPP/CTS.

Berikut Surat Pengantar dan Kuesioner dapat diunduh disini.

Surat Pengantar

Kuisioner CTS PN