MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN TINGGI RIAU

Jalan Jend. Sudirman No. 315, Pekanbaru - Riau
Website : https://pt-riau.go.id | email : admin[@]pt-riau.go.id

 

 

PEMBUKAAN KEGIATAN PEMBINAAN RKAKL PAGU INDIKATIF TA. 2016

Senin, 01 Juni 2015, Sekretaris  Mahkamah Agung RI,  Bapak Nurhadi,  didampingi Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru dan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru melaksanakan pembinaan kepada para Ketua, Hakim Tinggi, dan Panitera Sekretaris Pengadilan Tingkat Banding, serta Ketua dan Panitera Sekretaris Pengadilan Tingkat Pertama  pada empat lingkungan peradilan se-wilayah Riau dan Kepulauan Riau dalam acara Pembukaan Kegiatan Pembinaan RKA-KL Pagu Indikatif T.A. 2016 yang diselenggarakan di hotel Aryaduta Perkanbaru.

 

Active Image

 

 

Active Image

 

 

Active Image

 

Sudah menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya bagi setiap Satuan Kerja pada Instansi Pemerintah untuk melaksanakan kegiatan Penyusunan Rencana Kerja Anggaran Kementerian/ Lembaga (RKA-KL). Berdasarkan surat Kepala Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI nomor 95/BUA/OT.01.1/04/2015 tanggal 23 April 2015 tentang Penyusunan RKA-KL Pagu Indikatif Tahun Anggaran 2016 pada 4 (empat) Lingkungan Peradilan Seluruh Indonesia, Wilayah Riau dan Kepulauan Riau di jadwalkan untuk menyelenggaraan kegiatan tersebut pada tanggal 01 sampai dengan 03 Juni 2015.

Setelah acara pembukaan oleh Sekretaris Mahkamah Agung RI, pembahasan RKAKL akan dilaksanakan bersama Tim Biro Perencanaan dan Organisasi Mahkamah Agung RI dan Tim dari Dirjen Badan Peradilan Umum  dihotel Alfa Pekanbaru.

Profil Pengadilan Tinggi Riau