MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN TINGGI RIAU

Jalan Jend. Sudirman No. 315, Pekanbaru - Riau
Website : https://pt-riau.go.id | email : admin[@]pt-riau.go.id

 

 

PELETAKAN BATU PERTAMA PENGADILAN NEGERI PASIR PENGARAIAN

Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru DR Nommy HT Siahaan SH., MH. Kamis (21/11) melakukan kunjungan kerja Ke Rokan Hulu dalam Rangka  Peletakan Batu Pertama pembangunan Gedung Pengadilan Negeri Pasir Pengaraian dua Lantai di Kawasan Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupatan Rokan Hulu dengan luas tanah sebesar 2 Hektare dan Luas bangunan 40 Meter kali 22,5 meter.selain meletakkan batu pertama Bapak Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru juga menandatangani prasasti Gedung Pengadilan Pasir Pengaraian itu, kegiatan itu disaksikan oleh Staf Ahli Bupati Rokan Hulu Drs. Dispendri SPd., MPd, Kapolres Rohul AKBP H Onny Trimurti Nugroho, Kalapas Kelas II B Pasir Pengaraian, Kejaksaan Pasir Pengaraian, Dan Sejumlah kepala Dinas Badan dan Kantor Di Lingkungan Pemkab Rohul.

 Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru Menandatangani Prasasti Pembangunan Kantor PN Pasir Pengaraian
-

 


Dalam sambutan Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru dengan adanya pembangunan gedung PN Pasir Pengaraian yang baru ini diharapkan dapat menunjang Pelayanan Pengadilan sesuai dengan Visi dan Misi Mahkamah Agung RI yaitu untuk mewujudkan pelayanan keadilan bagi pencari keadilan. dan juga Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru menargetkan Gedung Pengadilan Negeri Pasir Pengaraian ini sudah dapat beroperasi pada tahun 2015 mendatang.  

Acara diakhiri dengan dilakukannya pengawasan internal terhadap Pengadilan Negeri Pasir Pengaraian yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru sendiri beserta Hakim Tinggi Pengawas Pasir Pengaraian.

-

 

Profil Pengadilan Tinggi Riau